KABUPATEN TANGERANG, KARYA INDONESIA NEWS COM – Bertempat di Yayasan Pendidikan Islam (YPI) Al-falah, Desa Kresek Kecamatan Kresek Kabupaten Tangerang. Kapolsek Kresek Iptu Darsiti, SH.dan camat kresek H Ace Kurniawan.Si.p.MM. bersama PJU Polresta Tangerang dampingi Kapolresta Tangerang Kombes Pol Sigit Dany Setiyono, S.H., S.I.K., M.Sc, Eng melakukan rangka Ta’jiah sekaligus Pengamanan kunjungan Wakil Presiden RI KH.Ma’ruf Amin ke kediaman Alm. KH. Latif Humaedi, Ketua MUI Kecamatan Kresek (04/07/2023)
Kegiatan pengamanan dan Ta’jiah ini dihadiri oleh Brigjen TNI Tatang Subarna (Danrem 064/ Maulana Yusuf), Kolonel Inf Acchiruddin (Danrem/052 Wijaya Krama), Kombes Pol Sigit Dany Setiyono, S.H, S.IK, M.Sc.Eng (Kapolresta Tangerang), AKBP Indra Mardiana, S.H, S.IK, MSi, Letkol Arh. Syarief SB. SH, M.l.P (Dandim 0510/Trs), Kapten Inf. Khoiril Anwar (Danramil 07 Kresek), para PJU Polresta Tangerang, camat kresek H Ace Kurniawan Si.p MM dan Muspika Kecamatan Kresek dan Kecamatan Gunung Kaler, serta para Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut, camat kresek H Ace Kurniawan Si.p.MM serta Kapolsek Kresek Iptu Darsiti, SH menerangkan bahwa kegiatan Ta’jiah yang dilakukan ini merupakan wujud dan cerminan kedekatan Polri dengan para Ulama dan Tokoh Agama sehingga diharapkan kepada seluruh personil Polri khususnya Polsek Kresek dapat mengimplementasikan kegiatan – kegiatan seperti Rukun Ulama – Umaroh serta mempererat Sinergitas Tiga Pilar,” tegasnya
Sementara itu dalam hal ini, Keluarga Besar Alm KH. Latif Humaedi mengucapkan rasa terimakasih dan mengapresiasi kegiatan – kegiatan yang dilakukan oleh TNI, Polri dan Aparatur Pemerintahan dimana sampai saat ini Sinergitas antara Ulama dan Sesepuh masih tetap terjaga,” ungkapnya
Kami Atasnama Keluarga Besar Alm mengucapkan banyak – banyak terimakasih yang sebesar – besarnya atas perhatian yang sudah diberikan kepada kami semua,” tegasnya
Iptu Darsiti, SH juga menjelaskan bahwa kegiatan Rukun Ulama Umaroh, Sowan Sesepuh dan Sambang DDS kepada warga binaannya di Desa merupakan kewajiban sebagai anggota Bhabinkamtibmas dan harus betul – betul dilaksanakan secara rutin agar tercipta rasa aman dan nyaman di lingkungan masyarakat,” jelasnya
“Karena dengan semakin dekatnya Polisi dengan masyarakat akan lebih memudahkan mewujudkan situasi kamtibmas yang aman kondusif di wilayah binaannya. Dan melalui komunikasi dan diskusi dengan warga akan semakin memelihara sinergitas dalam membangun dan mewujudkan Kamtibmas, sebagai kebutuhan bersama,”ucapnya Iptu Darsiti SH
Oleh karena itu kami juga akan terus mensosialisasikan dan mengedukasi masyarakat dengan terus melakukan kegiatan seperti Patroli Mobile, Patroli Dialogis dan sambang Door to Door, guna menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif,” pungkas Kapolsek Kresek/(sahari.tim. s)
