Berita  

Didampingi Orang Tuanya, Pelaku Tawuran Diberi Arahan dan Minta Maaf

Foto : Tim Sakera Polres Sampang saat amankan 10 Remaja pelaku tawuran jelang sahur

Sampang, karya Indonesia news com.Tim Sakera yang dibentuk oleh Kapolres Sampang AKBP Siswantoro S.IK, MH, ternyata betul-betul berfungsi ditubuh Polres Sampang dalam menegakkan Kamtibmas wilayah hukum.Polres Sampang.

Pasalnya, pada Selasa, 11/04/2023, dini hari tadi, Tim Sakera berhasil bubarkan puluhan remaja yang tawuran di dekat GOR Indoor Sampang.

Hal ini disampaikan Bripka Ayuhan Sau’ul Zazila selaku ketua Tim Sakera saat menemui orang tua para pelaku tawuran yang akan menjemput pulang anaknya di gedung Dormitory Dharma Ksatria Utama Polres Sampang.

Selain itu Bripka Ayuhan, memberikan arahan kepada orang tua dari para pelaku tawuran, dan mengingatkan kepada para pelaku tawuran, agar tidak mengulangi lagi.

Menurut Bripka Ayuhan, saat mendatangi lokasi tawuran dari jauh sudah melihat puluhan remaja laki-laki saling pukul menggunakan tangan kosong yang kemudian melarikan diri setelah mengetahui kedatangan personil Tim Sakera.

Dengan kesigapan personil Tim Sakera berhasil mengamankan 10 remaja pelaku tawuran tersebut dan langsung di bawa menuju ke Mapolres Sampang di jalan jamaludin menggunakan kendaraan dinas Sat. Samapta Polres Sampang.

Hal tersebut dibenarkan oleh Kapolres Sampang AKBP Siswantoro SIK, SH. melalui AKP Sujono SH. M.Hum, Kabag PPS Polres Sampang Jawa Timur.

Pihaknya mengatakan bahwa pada dini hari, Selasa 11/03/2023, Tim Sakera telah membubarkan tawuran di dua tempat di kawasan sampang kota yaitu di jalan makbul tepatnya di jalan masuk JLS dan lapangan dekat Gor Indoor Sampang.

“Pada saat Tim Sakera melaksanakan patroli ke Jl. Makbul, Tim melihat puluhan remaja sedang tawuran menggunakan sarung yang sudah diikat ujungnya sebagai alat pukulnya.” Jelas AKP Sujono

“Dari tempat tersebut personil Tim Sakera berhasil mengamankan satu pelaku sekaligus menemukan 3 buah sarung yang dipakai sebagai alat pukul dalam tawuran di jalan masuk JLS Sampang kemudian membawa pelaku ke Mapolres Sampang.” Imbuhnya

AKP Sujono mewakili Kapolres Sampang, berharap kepada para orang tua, untuk lebih mengawasi dan lebih peduli kepada anak-anaknya untuk mencegah terjadinya balapan liar, tawuran, minum minuman keras dan kegiatan lain yang dapat mengganggu Kamtibmas di bulan ramadhan 1444 H.

(Tim.s)

2

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: